iklan Sekda Muaro Jambi, Fadhil Arief.
Sekda Muaro Jambi, Fadhil Arief. (Dok Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, SENGETI- Menanggapi beberapa Aparatur Sipil Negara Kabupaten Muaro Jambi yang terlibat dalam kasus Narkoba, pihak Pemkab Muaro Jambi berencana akan melakukan tes urine dadakan kepada seluruh pegawai.

MHD Fadhil Arif, mengaku jika Dirinya selaku Sekda Muaro Jambi merasa miris dengan ASN yang ada di Muaro Jambi karena banyak yang terjerumus menggunakan Narkoba.

“Padahal, dalam menerima karyawan baik sebagai ajudan hingga penjaga rumah dari kalangan PNS dirinya sangat berhati hati, agar tidak kecolongan,’’ sebut sekda.

Dikatakannya, terkait banyaknya ASN Muaro Jambi yang terlibat narkoba Sekda Fadhil Arief mengatakan, dalam waktu dekat ini akan mengambil tindakan, salah satunya dengan Tes Urine. " Akan kita lakukan tes urine dalam waktu dekat ini," sebutnya. (era)

 


Berita Terkait



add images