iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Pixabay)

JAMBIUPDATE.CO, BUMIJAWA – Tempat wisata unggulan Kabupaten Tegal, Obyek Wisata Pemandian Air Panas Guci masih memiliki daya pikat bagi banyak orang. Untuk tahun 2019 ini, target pendapatan Rp5 miliar yang ditetapkan anggota dewan sudah terpenuhi.
 
Kepala UPTD Pariwisata Guci Abdul Haris, Senin (30/12) mengatakan, pemandian air panas yang berlokasi di kaki Gunung Slamet ini selalu menjadi andalan destinasi para wisatawan saat libur panjang berlangsung.
 
Ini dapat terbukti dengan capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) retribusi di obyek wisata Pemandian Air Panas Guci, Bumijawa, tahun ini yang menebus nominal sebesar Rp5 miliar lebih. Dari
target PAD sebesar Rp5,5 miliar, pihaknya sudah mencapai hingga 97 persen.

“Realisasi itu terhitung sejak tanggal 23 Desember 2019 lalu, sebelum libur Natal dan Tahun Baru. Khusus untuk retribusi masuk para wisatawan, belum termasuk retribusi kendaraannya,” katanya.

Kalau retribusi masuk kendaraan, tambah Abdul Haris, pihaknya sudah sangat melebihi target. Kini, realisasinya mencapai 123 persen.

PAD retribusi masuk kendaraan yang ditargetkan pemerintah Rp212 juta, capaian saat ini sudah melebihi target yakni sebesar Rp262 juta. Diyakini kedua PAD retribusi ini bisa meningkat lagi pada akhir tahun, karena belum termasuk dengan jumlah wisatawan yang masuk saat libur Natal dan Tahun Baru ini.


Berita Terkait



add images