iklan Acara yang bertempat di ruang aula Kantor camat Sungai Bungkal ini, juga di hadiri Asisten Satu Setda Marshal, SKPD, Camat, Kapolsek Kota, dan diikuti oleh seluruh Lurah, Kepala Desa, BPD, Tokoh Masyarakat dan Pemuda dalam kecamatan Sungai Bungkal.
Acara yang bertempat di ruang aula Kantor camat Sungai Bungkal ini, juga di hadiri Asisten Satu Setda Marshal, SKPD, Camat, Kapolsek Kota, dan diikuti oleh seluruh Lurah, Kepala Desa, BPD, Tokoh Masyarakat dan Pemuda dalam kecamatan Sungai Bungkal. (Adi /Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, SUNGAIPENUH – Enam orang Anggota DPRD Kota Sungaipenuh Dapil I (Satu), yakni Aspar Nasir, Ferry Satria,Tole S. Hadiwarso, Azhar Hamzah, Effendi Yatim, dan Jafar Maha, menghadiri dan mendengarkan Aspirasi Masyarakat dalam Musrenbang Kecamatan Sungai Bungkal, Rabu (12/2/2020) kemarin.

Acara yang bertempat di ruang aula Kantor camat Sungai Bungkal ini, juga di hadiri Asisten Satu Setda Marshal, SKPD, Camat, Kapolsek Kota, dan diikuti oleh seluruh Lurah, Kepala Desa, BPD, Tokoh Masyarakat dan Pemuda dalam kecamatan Sungai Bungkal.

Pada Musrengbang ini, Anggota DPRD Dapil I (Satu) yang hadir mendengarkan pemaparan atau masukan serta aspirasi dari seluruh Kades dan Tokoh Masyarakat yang ada dalam kecamatan Sungai Bungkal.

Ferry Satria yang merupakan salah satu Anggota DPRD Dapil Satu menyampaikan, bahwa Musrenbang di Kecamatan Sungai Bungkal sudah dilaksanakan dan selanjutnya masukan masyarakat menjadi kewajiban Anggota Dewan untuk diperjuangkan.

“Bentuk pembangunan skala prioritas tetap melihat apa dan di sisi apa. Nilai sisi prioritas tentu tidak bisa kita abaikan yang dilihat dari aspek kebutuhan masyarakat,” ungkapnya.

Dalam Musrenbang tahun 2020 ini Pemerintah Kota Sungai Penuh bersama dengan pihak Legislatif DPRD Kota Sungai Penuh, berupaya memasukan usulan-usulan yang secara prioritas, baik pembangunan infrastruktur, dan bantuan stimulan ekonomi kerakyatan nantinya. (Adi)


Berita Terkait



add images