iklan Kepala Disdukcapil Sarolangun, Arsyad.
Kepala Disdukcapil Sarolangun, Arsyad. (Hadinata / Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, SAROLANGUN - Dinas Dukcapil Sarolangun, terus menggalakkan untuk pembuatan Kartu Identitas Anak (KIA). Sejak launching pada pertengahan Agustus 2019 tahun lalu, kini telah mencetak lebih dari seribu Kartu Identitas Anak.

‘’Sampai saat ini pihaknya sudah menerbitkan sebanyak 1500 KIA. Yang mana KIA tersebut diberikan kepada anak mulai umur 0 sampai 17 tahun kurang 1 hari yang berhak mendapatkan KIA. Kami sudah menerbitkan KIA sebanyak 1500 keping, yang diberikan kepada anak umur 0 sampai 17 tahun kurang 1 hari," kata Kepala Disdukcapil Sarolangun, Arsyad.

Dikatakannya, jika Sarolangun termasuk kabupaten terdepan didalam pelaksanaan KIA, yang mana sudah berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

"Sarolangun termasuk Kabupaten terdepan setelah Tebo di dalam pelaksanaan KIA dan sudah berjalan sesuai ketentuan," terangnya. (hnd)


Berita Terkait



add images