iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Net)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Provinsi Jambi pada 2020 mendapat alokasi APBN bantuan replanting (Peremajaan) karet seluas 950 Hektare (Ha). Bantuan ini diberikan kepada para petani di empat Kabupaten di Provinsi Jambi.

Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Jambi Agusrizal mengatakan, bantuan tahun ini peruntukkan untuk Kabupaten Sarolangun, Batanghari, Muaro Jambi dan Merangin. Bantuan replanting akan diberikan kepada petani yang tergabung dalam klompok tani, masing-masing satu hektare per KK. 

"Pengajuanya lewat proposal, kelompok tani mengajukan ke penyuluh yang ada di Kabupaten atau Kecamatan," sampainya.

Bantuan replanting yang diberikan berupa bibit unggul yang bersertifikat sebanyak 500 batang per hektare dan pupuk sekitar 175 Kg per hektare, beserta herbisida. 

"Kalau dulu, bantuan replanting ini disertakan alat pemotong berupa Jingsaw, tapi tahun ini tidak ada," sebutnya.

Untuk luas tanaman karet keseluruhan Agus menyebut sekitar 671 Ha di luar kawasan hutan di Provinsi Jambi. Sebagian besar tanaman karet milik petani dan sudah berumur tua. Bahkan ada sekitar 95 ribuan hektare tidak produksi lagi. (aba)


Berita Terkait



add images