iklan Polres Muaro Jambi memberikan Hand Sanitizer ke tangan masyarakat yang mengurus Sim dan Tilang di Polres Muaro Jambi.
Polres Muaro Jambi memberikan Hand Sanitizer ke tangan masyarakat yang mengurus Sim dan Tilang di Polres Muaro Jambi. (Elan/ Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, SENGETI- Sebagai upaya untuk menangkal Pandemi Covid-19, seluruh elemen masyarakat diharuskan mawas diri dan menjaga kebersihan tubuh, untuk itu sebagai bentuk pelayanan masyarakat pihak Polres Muaro Jambi memberikan Hand Sanitizer ke tangan masyarakat yang mengurus Sim dan Tilang di Polres Muaro Jambi.

Pemberian Hand Sanitizer ini merupakan langkah nyata pihak Polres Muaro Jambi dalam membantu masyarakat, dimana Hand Sanitizer ini selalu standby didekat masyarakat.

"Ini merupakan upaya yang dapat kami lakukan agar pelayanan masyarakat tetap berjalan dan penangkalan Covid-19 dapat dijalankan optimal,"ujar Kapolres Muaro Jambi melalui Kasat Lantas Iptu Fidelis Gulo

Agar optimal, Pemberian Hand Sanitizer langsung dilakukan oleh Petugas kepolisian ke tangan masyarakat yang sedang ada di Lantas Muaro Jambi, Kasat berjanji akan terus menjalankan program ini hingga Pandemi Covid-19 dapat ditangani.(era)


Berita Terkait



add images