iklan Ilustrasi SNMPTN
Ilustrasi SNMPTN (Net)

JAMBIUPDATE.CO, JAKARTA – Pengumuman SNMPTN 2020 diumumkan hari ini, Rabu (8/3/2020), setelah 96.496 siswa dinyatakan lulus seleksi.

Ketua Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi Negeri Mohammad Nasih mengatakan jumlah peserta yang lolos itu diterima di 86 Perguruan Tinggi Negeri se Indonesia.

“Jumlah tersebut merupakan hasil seleksi dari jumlah pendaftar sebanyak 489.601 siswa,” ujarnya.

Ia mengatakan pada SNMPTN 2020 kali ini terdapat 15.296 sekolah yang mengisi PDSS.

Adapun klasifikasi jumlah sekolah yang mendaftar PDSS yaitu 9.015 SMA, 2.985 MA, dan 5.513 SMK. Sementara, ada 8.353 siswa SMA, 2.376 siswa MA, dan 4.532 siswa SMK.

Daya tampung total jalur SNMPTN 2020 sebesar 101.772. Persentase diterima dibandingkan daya tampung sebesar 94,82 persen.

“Persentase jumlah peserta yang lolos seleksi SNMPTN sebesar 19,74 persen untuk peserta reguler dan 26,32 persen peserta KIP-Kuliah,” ungkapnya.

Data ini termasuk pemegang kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah) 25.398 siswa, dengan total pendaftar KIP-Kuliah sejumlah 95.346.

Hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi (SNMPTN) pada Rabu (8/4/2020) pukul 13.00 WIB melalui laman resmi LTMPT di https://portal.ltmpt.ac.id/.

Anda hanya cukup memasukkan nomor pendaftaran LTMPT atau Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) lalu klik tombol hasil.

Pengumuman SNMPTN sempat diundur dari tanggal 4 April 2020 menjadi 8 April 2020.

(sta/pojoksatu)


Sumber: www.pojoksatu.id

Berita Terkait



add images