iklan Screenshot, Hasil Swab.
Screenshot, Hasil Swab. (Andri BA / Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO,JAMBI - Juru bicara gugus tugas penanganan Covid19 Provinsi Jambi mengumumkan, ada 9 pasien tambahan positif corona dan 1 pasien lainnya asal Muaro Jambi. Sehingga total jumlah kasus yang sudah terkonfirmasi saat ini sebanyak 79 kasus.

Johansyah menerangkan data 9 pasien asal Kota Jambi yang dirawat di RSUD Abdul Manap. "Semua pasien positif hari ini adalah orang tanpa gejala (OTG)," jelasnya.

BACA JUGA : 7 Orang Positif Covid19 Tambahan Terkait Cluster Gowa, 3 Orang Lainnya Pernah Perawatan di RS Siloam

Pasien itu antara lain :

•Pasien 70 berinisial NF, perempuan umur 5 tahun, riwayat kontak dengan pasien Gowa.

•Pasien 71, berinisial AF, laki-laki umur 10 tahun, riwayat kontak dengan pasien Gowa.

•Pasien 72, berinisial MU laki-laki umur 39 tahun, riwayatnya adalah klaster Gowa.

•Pasien 73, berinisial AH, laki-laki umur 52 tahun, riwayatnya adalah klaster Gowa.

•Pasien 74, berinisial AB laki-laki umur 39 tahun, riwayatnya adalah kontak dengan pasien klaster Gowa yakni pasien 11.

•Pasien 75, berinisial FY, perempuan umur 14 tahun, riwayatnya adalah kontak dengan pasien klaster Gowa yakni pasien 11.

•Pasien 76, berinsial ON laki-laki umur 70 tahun, riwayatnya adalah pasien 76 ini pernah operasi di RS Siloam Kota Jambi.

•Pasien 78, berinisial LP, Perempuan umur 38 tahun, riwayatnya adalah pernah cuci darah di RS Siloam Kota Jambi.

•Pasien 79, berinisial MP, perempuan berumur 50 tahun, riwayatnya adalah pernah cuci darah di RS Siloam.

Kemudian satu pasien lainnya Johansyah menerangkan berasal dari Kabupaten Muaro Jambi."Pasien ini disebut pasien 77, berinisial MI laki-laki umur 45 tahun, riwayatnya adalah klaster kontak dengan pasien klaster Gowa," ujar Johansyah. (aba)


Berita Terkait



add images