iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Net)

JAMBIUPDATE.CO, MUARA BUNGO - Jelang hari raya idul fitri pasar di Kabupaten Bungo mulai terlihat ramai. Baik toko makanan dan minuman, maupun toko pakaian mulai terlihat dipenuhi oleh masyarakat.

Andri salah satu pedagang pakaian mengatakan dalam dua hari terakhir mulai dirasakan terjadinya peningkatan jual beli. Masyarakat yang mayoritas dari wilayah dusun sudah mulai datang ke kota untuk berbelanja.

"Alhamdulilah mulai ramai dalam dua hari terakhir. Masyarakat dari daerah dusun sudah mulai datang untuk belanja kebutuhan lebaran seperti makanan, minuman dan juga pakaian ," ucap Andri.

Dikatakan Andri, peningkatan penjualan cukup signifikan. Dimana hari biasnya hanya puluhan dan ratusan ribu, dalam dua hari terakhir jual beli pedagang bisa mencapai jutaan rupiah.

"Sekarang kami pedagang cukup merasa lega. Karena kemarin kami prediksi benar - benar tidak ada masyarakat yang berbelanja akibat penyebaran virus corona ini. Tapi ternyata masih ada yang berbelanja ," jelasnya.

Meskipun mulai rama, kata Andri, para pedangan di pasar Muara Bungo tetap memperhatikan protokol kesehatan. Terutama menjaga jarak dalam aktivitas jual beli.

"Di depan toko rata - rata kami siapkan air dan sabun untuk cuci tangan. Jadi saat masuk dam keluar wajib cuci tangan dulu. Kemudian juga menjaga jarak dengan pembeli," tutupnya. (ptm)


Berita Terkait



add images