iklan Pedagang ikan di Kuala Tungkal kembali ke lokasi lama yakni melakukan transaksi jual beli di Sepanjang Jalan Nasional.
Pedagang ikan di Kuala Tungkal kembali ke lokasi lama yakni melakukan transaksi jual beli di Sepanjang Jalan Nasional. (Gatot Sunarko / Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, KUALATUNGKAL — Hingga saat ini, relokasi pedagang ikan di Sepanjang Jalan Nasional ke Jalan Harapan Parit Satu Kota Kualatungkal dipastikan gagal total. Bahkan pasar yang baru yang disediakan Pemkab Tanjabbar tampak kosong.

Kegagalan ini terlihat dari kosongnya 90 lapak di dalam bangunan yang menelan anggaran milyaran rupiah. Awal pihaknya sudah pernah merolokasi pedagang untuk menempati lapak di lokasi yang baru. Di lokasi bangunan baru ini, semua faslitas sudah kita penuhi.

Namun, baru dua mingguan ditempati,  pedagang kembali ke lokasi lama. Pedagang ber‎alasan,  pembelinya sepi. "Sekarang di lokasi lama sudah marak kembali oleh pedagang," terang Kepala Disperindag Tanjabbar, Syafriwan.

Disebutkannya, saat ini kondisi bangunan pasar baru tersebut dalam keadan kosong melompong. Sudah tidak ada lagi pedagang yang menggelar dagangan di atas lapak gedung baru itu. Saat ini hanya dibagian luar saja yang masih bertahan menjajakan dagangan.

"Dulu kita mengklaim 90 persen berhasil memindahkn pedagang. Tapi sekarang kondisinya terbalik " katanya. (Sun) 


Berita Terkait



add images