iklan Upacara HUT Bhayangkara ke 74 di Mapolda Jambi Digelar Secara Virtual
Upacara HUT Bhayangkara ke 74 di Mapolda Jambi Digelar Secara Virtual (Istimewa)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Peringatan HUT Bhayangkara ke 74 sedikit berbeda dari tahun tahunnya, upacara Hari Bhangkara ke 74 itu di laksanakan secara virtual menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi Covid–19, Rabu (1/7) di aula lantai empat gedung utama Mapolda Jambi.

Upacara Hari jadi Bhayangkara juga di ikuti Presiden republik Indonesia Joko Widodo, Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jendral Pol Idham Aziz dan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dari Istana Negera.

Untuk di Mapolda Jambi sendiri turut dihadiri, Gubernur Jambi Fachrori Umar, Danrem 042/Garuda Putih Brigjen TNI Zulkifli, Wakapolda Jambi Brigjen Pol Dul Alim, Ketua DPRD Edi Purwanto , Kajati Jambi dan ketua Pengadilan Tinggi Agama provinsi Jambi.

Dalam sambutannya, Presiden Joko Widodo meminta aparat penegak hukum seperti Polri, Kejagung dan KPK untuk meningkatkan sinergitas. Orang nomor di Indonesia itu meminta kepada jajaran Polri dalam penegakkan hukum harus profesional dan humanis.

"Kepada sesepuh Polri, Saya juga mengicapkan selamat hari Bhayangkara yang ke 74. Mohon doa restu kepada bapak-bapak semuanya," kata presiden republik Indonesia.(scn)


Berita Terkait



add images