iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Net)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Pemerintah Kota Jambi sudah melakukan verifikasi berkas administrasi calon Direksi Perumda Air Minum Tirta Mayang Kota Jambi. Hasilnya ada 15 peserta dinyatakan lulus administrasi.

Juru Bicara Pemerintah Kota Jambi Abu Bakar mengatakan, berdasarkan dari hasil verifikasi berkas lamaran yang dilakukan oleh panitia seleksi terhadap kelengkapan persyaratan administrasi, maka 15 peserta dinyatakan lulus administrasi dan berhak mengikuti tahapan seleksi selanjutnya.

“Setelah lulus administrasi ini peserta akan dilaksanakan Psikotes pada 3-4 Agustus 2020,” kata Abu Bakar, yang juga Kepala Bagian Humas Setda Kota Jambi, kemarin (29/7).

Lebih lanjut Abu Bakar menyebutkan, para peserta akan dilakukan ujian tertulis keahlian, penyampaian makalah dan rencana bisnis disertakan softcopy power point.

“Ujian tertulisnya dilakukan 5 Agustus 2020 di Aula BKPSDMD Kota Jambi,” imbuhnya.
Lanjut Abu, para peserta akan melakukan persentase makalah dan rencana bisnis pada 6-7 Agustus 2020.

“Terkahir wawancara pada 24-25 Agustus 2020 di Aula Griya Mayang Rumah Dinas Walikota Jambi,” sebutnya.

Abu Bakar mengungkapkan, nama peserta yang lulus administrasi diantaranya untuk jabatan Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Mayang Kota Jambi yakni Dwike Riantara, Giyatno, Sasli Rais, Ade Prayatna Lubis dan Netty Sumarni.

Sementara untuk jabatan Direktur Teknik yakni Andri Binatra, Mustazal Khomidi, Eko Wantoyo, Elis Pirsada, Effredo, dan Arianto. Kemudian untuk Jabatan Direktur Administrasi dan Keuangan yakni Misna Lenny, Ahmad Hudaya, Sahat Parulian, dan Milasari Listya Dewi. (hfz)


Berita Terkait



add images