iklan Sambut Hari Kemerdekaan RI Ke - 75, Persit KCK Jambi Gelar IVA Test Gratis
Sambut Hari Kemerdekaan RI Ke - 75, Persit KCK Jambi Gelar IVA Test Gratis (Rudi / Jambiupdate.co)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Pemeriksaan Infeksi Visual Asam Asetat (IVA Test) yang digelar oleh Persit Koorcabrem 042 PD II Sriwijaya dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI ke 75 Tahun 2020 dibuka langsung oleh Komandan Korem 042/Gapu Brigjen TNI M. Zulkifli, berlangsung di Aula ZB Palaguna Yonif R-142/KJ Kasang, Jambi, Senin (10/8/2020).

Danrem Brigjen TNI Zulkifli mengatakan, sangat mengapresiasi kegiatan IVA Test ini sebagai upaya deteksi dini terhadap kanker leher rahim. Sebab, penyakit ini sangat berbahaya jika tidak ditanggulangi,” katanya.

Juga merupakan kegiatan untuk melakukan screening/penapisan/penyaringan terhadap wanita secara rutin minimal sekali setahun untuk mengecek Kanker Leher Rahim sedini mungkin, sehingga bila ditemukan srdini mungkin, maka keberhasilan pengobatan yang makin baik dan penyembuhan yang sempurna.

IVA test tidak berbahaya bagi wanita, bila ditemukan hal - hal yang perlu didalami, maka sebaiknya para ibu - ibu mengikuti petunjuk dokter untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut, ujarnya.

Terakhir, pesan Danrem, dalam pelaksanaan kegiatan agar tetap memperhatikan pedoman protokol kesehatan.

Di tempat yang sama, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 042 PD II Sriwijaya, Ny. Dewi Zulkifli menyatakan, supaya hidup sehat para wanita harus rajin melakukan pemeriksaan Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) Test agar badan tetap sehat.

“Tidak usah malu atau takut untuk melakukan pemeriksaan IVA Test sebagai upaya deteksi dini terhadap kanker leher rahim. Jika para wanita sehat maka melahirkan generasi penerus yang sehat dan kuat,” jelas Ny. Dewi.

“Pelaksanaan IVA Test dalam rangka memperingati hari Kemerdekaan RI ke - 75, diikuti oleh Isteri Prajurit jajaran Korem 042/Gapu,” tandas Ny. Dewi.

Kegiatan tersebut selain dihadiri Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M. Zulkifli. S.I.P, M.M didampingi Ketua Persit KCK Koorcab Rem 042 PD II Sriwijaya, Ny. Dewi Zulkifli, juga hadir Kasi Ren Letkol Cku Ike Yosie Roselin, SE, Kasi Pers Letkol Arh Benny Febrianto, S.Sos, Danden Kesyah 02.04.02 Letkol Ckm dr. Ketut Mahendra Barata, Sp.An, Karumkit RS. Bratanata Mayor Ckm dr. Arwansyah Wandri, Sp.THT.KL, Kakorum Yonif R 142/KJ Lettu Inf Rudy Marpaung, Wakil Ketua Persit KCK Koorcab Rem 042 beserta anggota serta Ketua Persit Cabang 28 Yonif R-142/KJ beserta anggota. (*/Scn)


Berita Terkait



add images