iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Dok Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, MUARATEBO - Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Tebo, Antoni Faksi, mengatakan berdasarkan prediksi BMKG Jambi, musim kemarau di Jambi khususnya Tebo mulai terjadi awal Juni hingga beberapa bulan kedepan.

Bahkan beberapa titik panas mulai terpantau di Kabupaten Tebo. Meski demikian, dia mengungkapkan bahwa tingkat kepercayaannya masih rendah. Hal itu dikarenakan pada sore hari titik panas yang terpantau tersebut menghilang.

"Titik hotspot di Tebo ada beberapa titik, kebanyakan di Juni kemarin Tapi begitu paginya muncul, sorenya sudah hilang," ujarnya.

BPBD Tebo mencatat dari 12 kecamatan yang ada, terdapat enam kecamatan yang rawan Karhutla. Diantaranya kecamatan VII Koto, VII Koto Ilir, Tebo Ulu, Sumay, Tengah Ilir dan Tebo Ilir.

"Enam kecamatan yang rawan, wilayah tersebut merupakan wilayah yang memiliki lahan luas di Tebo," tuntasnya.(bjg)


Berita Terkait



add images