iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Net)

JAMBIUPDATE.CO, MUARASABAK — Pemkab Tanjabtim mendapat bantuan 22 tenaga kesehatan Nusantara Sehat dari program Kemenkes. 

Tenaga kesehatan itu ditempatkan di 7 Puskemas yang ada di Kabupaten Tanjabtim. 22 Tenaga kesehatan terdiri dari 3 tenaga farmasi, 4 perawat, 4 tenaga kesehatan lingkungan.

"Selain itu ada 3 ahli teknologi laboratorium medik, 4 tenaga gizi, 2 dokter umum dan 2 bidan," jelas Kadis Kesehatan Tanjabtim, Ernawati.

Dikatakannya, Tanjabtim setidaknya terbantu dengan adanya tenaga kesehatan Nusantara Sehat ini. Pasalnya saat ini Tanjabtim kekurangan tenaga kesehatan, terutama dokter gigi dan dokter umum.

"Dari 17 Puskesmas, hanya ada 6 Dokter Gigi, dua diantaranya akan habis kontrak. Jadi Dokter Gigi kita tinggal 4 lagi. Berarti semakin kurang," sebutnya.(lan)


Berita Terkait



add images