JAMBIUPDATE.CO, JAKARTA - Baru-baru ini beredar upaya dugaan penipuan yang mengatasnamakan dari Telegram Indonesia, Jakarta Pusat.
Modusnya mengirimkan pesan lewat WhatsApp ke sejumlah nomor. Isi pesan WhatsApp merayu pengguna dengan dengan iming-iming akan memberikan voucher yang akan dikirim ke nomor yang terdaftar di telegram atau di nomor yang berbeda.
Kepada masyarakat diharapkan untuk tidak terjebak dengan pesan WhatApp seperti ini. Jangan pula memberikan nomor kontak Anda maupun nomor rekening dan pin pasword jika diminta.
Berikut ini isi pesan WhatsApp yang dikirimkan dari nomor WhatsApp +62 813-6805-9525 yang mengatasnaakan Telegram Indonesia.
Ini salah satu pesan
assalamualaikum wr.wb
selamat sore kepada yth, kami dari telegram indonesia jakarta pusat, yang telah bekerjasama dengan whatsapp untuk menghubungi kakak.
dalam rangka meningkatkan lagi pengguna aplikasi telegram kita yang telah melampaui 500 juta pengguna aktif.
untuk itu telegram mengapresiasi 1 juta pengguna telegram yang terpilih.
dan ???? selamat ???? kami ucapkan, nomor ponsel kaka yang terdaftar di telegram terpilih, dan berhak terima voucher senilai 250.000 dan uang tunai rp 2.000.000
kita tanya dulu sama kaka untuk vouchernya mau dikirim ke nomor yang terdaftar di telegram atau di nomor yang berbeda????????????????