iklan

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Awal laga yang buruk tak menyurutkan niat Bupati Batanghari Mhd. Fadhil Arief mendukung Jerman di Piala Dunia Qatar 2022. Orang nomor satu di Kabupaten Batanghari ini yakin pada dua laga sisa grup Der Panzer (sebutan Jerman) bisa meraup poin penuh.

Pria yang juga Ketua Asprov PSSI Provinsi Jambi ini mengaku kepincut dengan Manuel Neuer dkk karena beberapa hal. "Yang paling saya suka Jerman ini Fighting Spiritnya selalu stabil," ucap pria yang berposisi sebagai gelandang serang saat bermain di lapangan hijau ini.

Mantan Sekda Muaro Jambi ini mengakui terkejut kekalahan perdana yang diderita Jerman dari Timnas Jepang. Saat itu Jerman diluar dugaan dipecundangi Jepang dengan skor 2-1.

Kekalahan ini tentu memalukan bagi Jerman yang sudah menjuarai Piala Dunia sebanyak 4 kali tersebut.

Tak hanya mendukung satu tim, Fadhil juga melirik dan kesemsem dengan Timnas Spanyol. Bahkan lebih tajam. La Furia Roja (sebutan Spanyol), kata Fadhil, memiliki daya serang tinggi. "Jagoan kedua saya itu Spanyol, alasannya agresivitas menyerangnya sangat tajam," akunya.

Benar saja, ketajaman Spanyol terbukti di laga perdana saat menghajar Kosta Rika 7 gol tanpa balas.

 Dengan kemenangan ini, Juara Dunia tahun 2010 ini banyak diunggulkan masyarakat se antero negeri. Apalagi kekompakan lini tengah tim Matador Spanyol yang dikomandoi Sergio Busquets sudah terlihat matang pada ajang 4 tahunan sekali ini. (aba)

 


Berita Terkait



add images