iklan

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Tahanan Anak binaan lembaga Pembinaan Khusus Anak ( LPKA) Kelas II Muara Bulian, kabupaten Batanghari kabur dari jeruji besi penjara dengan cara memanjat tembok pada Sabtu (12/8) sekira 10:00 WIB.

Dalam hal ini Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kanwil Kemenkumham Jambi Aris Munandar saat dikonfirmasi membenarkan adanya tahanan anak yang kabur.

"Itu yang kabur infonya anak Binaan di LPKA Muara Bulian. Dia kabur jam 10 pagi Sabtu Kemarin," ujar Aris.

Namun pihaknya belum dapat memberikan keterangan lebih detail kronologi jelas perihal kaburnya tahanan anak tersebut. Yang jelas saat ini anak binaan yang kabur itu telah ditemukan oleh petugas dan masyarakat sekitar.

"Tapi udah ditemukan kembali sekarang atas kerjasama antara masyarakat dan petugas. Dia ditemukan jam 16:00 WIB kemarin," sebut Aris.

Sementara itu Kepala Pembinaan Khusus Anak kelas II Muara Bulian Marojahan Doloksaribu menjelaskan, tahanan anak yang kabur tersebut berinisial DZ (16).

awalnya anak tersebut DZ mengikuti kegiatan belajar paket di ruangan belajar. Setelah itu, anak tersebut meminta izin komandan jaga untuk menelpon keluarga melalui HP wartel milik LPKA di bimkemas.


Berita Terkait