Dalam kurun waktu satu bulan, Unilever Indonesia telah ditinggalkan oleh tiga pejabat tingginya. Mereka adalah Ira Noviarti, Shiv Sahgal, dan Sandeep Kohli. Secara berturut-turut, ketiganya mengisi posisi sebagai Presiden Direktur, Direktur Home Care, dan Direktur Beauty & Wellbeing.
Meski begitu, Nurdiana Darus memastikan bahwa pengunduran diri ketiga pejabat itu tidak memiliki dampak signifikan terhadap berbagai kegiatan perusahaan. Termasuk operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha emiten berkode saham UNVR tersebut.
“Tidak terdapat dampak yang signifikan terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha perseroan,” ucap Nurdiana dalam surat Laporan Informasi yang dikirimkan Unilever Indonesia kepada OJK.
Itulah rangkuman informasi mengenai alasan direktur Unilever banyak yang mengundurkan diri. Tidak dijelaskan apa alasan pasti ketiga petinggi perusahaan itu mundur dari jabatannya. Namun, Direktur sekaligus Sekretaris Perusahaan, Nurdiana Darus, mengatakan bahwa alasan para direktur itu mengundurkan diri adalah karena adanya alasan pribadi. (*)
Sumber: tempo.co