iklan

JAMBIUPDATE.CO,- Pemerintah Gaza mengatakan komunitas internasional bertanggung jawab atas “kejahatan perang Israel yang terus berlanjut” di Jalur Gaza, selagi Israel langsung melanjutkan serangan di wilayah kantong tersebut setelah gencatan senjata berakhir pada Jumat pagi, 1 Desember 2023.

“Tentara pendudukan Israel telah melanjutkan perang brutalnya terhadap rakyat Palestina di Jalur Gaza,” kata kantor media pemerintah di Gaza dalam sebuah pernyataan.

Kantor tersebut mencatat bahwa tentara Israel menargetkan banyak rumah dan wilayah sipil di Jalur Gaza, menambahkan, “Komunitas internasional memikul tanggung jawab atas kelanjutan perang Israel terhadap Jalur Gaza.”

Perang terbaru antara Israel dan Hamas dimulai pada 7 Oktober 2023 saat kelompok pejuang tersebut melancarkan serangan lintas batas yang menewaskan sekitar 1.200 orang dan menculik kurang lebih 240 lainnya sebagai sandera.

Sementara, serangan Israel sejak itu telah menewaskan sedikitnya 15.000 orang di Gaza. Jumlah tersebut mencakup lebih dari 6.150 anak-anak dan diperkirakan 7.000 orang masih hilang atau dikhawatirkan terkubur di bawah reruntuhan.


Berita Terkait



add images