iklan Ilustrasi
Ilustrasi

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Hasil tes Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk jabatan fungsionla tenaga guru di lingkup Pemerintah Provinsi Jambi akhirnya diumumkan pada Jum’at (22/12/2023). Dari hasil seleksi kompetensi yang diikuti pelamar hanya 1.679 yang dinyatakan lulus menjadi PPPK. 

Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jambi Henrizal melalui Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi Kepegawaia Firman Kurniawan. 

“Yang terisi (lulus) sebanyak 1.679 orang. dan tempat yang kosong sebanyak 21 formasi. Itu dari kuota penerimaan guru SMAN/SKMN dan SLB yang dibuka Pemprov sebanyak 1.700 formasi di tahun ini,” ucap Firman kepada Jambi Ekspres (22/12).

Adapun tempat yang tak terisi, Firman menyebut karena beberapa alasan. “Tempat yang tak terisi karena pelamarnya tidak ada. Selain itu juga karena ada peserta PPPK yang tak mencapai nilai ambang batas, dimana ini merupakan pelamar umum,” kata Firman.


Berita Terkait



add images