iklan Serap Aspirasi Masyarakat, Dr. H. Syarif Fasha Kunjungan Dapil Ke Tanjab Barat
Serap Aspirasi Masyarakat, Dr. H. Syarif Fasha Kunjungan Dapil Ke Tanjab Barat

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Masyarakat Kabupaten Tanjung Jabung Barat khususnya di wilayah Kecamatan Tungkal Ilir menerima kunjungan Dapil dari Dr. H. Syarif Fasha SE. ME anggota DPR RI dari Partai Nasdem Dapil jambi. Kegiatan kunjungan Dapil kali ini dilaksanakan di kawasan mangrove pantai kelapa Desa Tungkal 1 Kecamatan Tungkal Ilir.

Kunjungan ini dalam rangka mendengarkan aspirasi dari berbagai elemen masyarakat, sesuai dengan kapasitas Dr. H. Syarif Fasha SE. ME yang menduduki jabatan anggota DPR RI komisi 12.

Pada moment tersebut Dr. H. Syarif Fasha SE. ME menyampaikan Kabupaten Tanjung Jabung Barat merupakan daerah yang dituju karena memang Kabupaten Tanjab Barat banyak menyimpan kekayaan alam seperti lingkungan, Sumber daya alam, cadangan minyak dan Gas , sehingga ia menginginkan kabupaten Tanjab Barat dapat lebih makmur lagi mengenai dari segi pendapatan kabupaten nya.

Kegiatan yang dijadikan sebagai ajang silaturahmi ini juga di isi dengan tanya jawab, guna menyerap aspirasi sehingga masyarakat merasa dekat dengan sosok anggota DPR RI Dr. H. Syarif Fasha SE. ME.

Usai kegiatan, Dr. H. Syarif Fasha SE. ME menyampaikan rasa terimakasih nya atas sambutan hangat dari masyarakat. Kunjungan Dapil kali ini dirinya memilih Kabupaten Tanjung Jabung Barat khususnya tungkal Ilir ini sesuai dengan komisi 12 yang di embannya terkait lingkungan, juga masalah sumber daya alam yang ada di Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

"kegiatan ini diikuti oleh semua elemen mulai dari tokoh masyarakat, LSM, media dan mahasiswa juga para pemuda yang intinya kami menyerap aspirasi dan meneruskan aspirasi tersebut kepada pihak terkait baik itu pemerintah daerah kabupaten, provinsi dan pusat, " Ungkapnya diwawancarai Jumat (7/2) sore.

Lebih lanjut, ia menuturkan pihaknya mendapatkan aspirasi terkait dengan sumber daya alam mengenai Participating interest (red-pi)dan lain sebagainya.

"memang kami sedang melaksanakan penanganan nya bisa supaya bisa dipercepat proses (pi)itu ke BUMD sehingga bisa mendapatkan tambahan sumber pendapatan masing-masing kabupaten maupun Provinsi yang menghasilkan baik gas maupun minyak yang ada Provinsi Jambi, " Benernya.

Dirinya juga melihat masyarakat sangat antusias mengikuti kegiatan ini dan memang ada juga yang menguasai permasalahan yang butuh penanganan dari

"kami selaku wakil-wakil rakyat tampaung segala aspirasi meski bukan bidang kami tapi ya namanya masyarakat kita harus menampung semua dan akan kita teruskan kepada teman-teman di komisi masing-masing nanti, " Demikian katanya.

Hadir dalam kegiatan ini, para anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Nasdem, para tokoh masyarakat, mahasiswa, LSM ,media para tamu undangan. (Sun)


Berita Terkait