JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Gubernur Jambi Al Haris angkat bicara terkait dirinya yang digadang-gadang menjadi Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Provinsi Jambi.
Menurut Gubernur Jambi ini dirinya siap apabila ditunjuk oleh Ketua Umum dan DPP untuk memimpin DPW PAN Jambi.
"Kalau ditunjuk saya siap. Karena PAN kan tidak ada istilah siap (deklarasi,red) untuk maju. Kalau ditunjuk saya siap," kata Al Haris kepada Jambi Ekspres (21/4/2025).
Al Haris menjelaskan, Musyawarah Wilayah (Muswil) akan digelar pada 26 April 2025.
Bahkan untuk posisi terakhir, Haris menyebutkan dirinya berada di barisan pengurusan pusat atau DPP PAN. Namun dirinya akan melihat hingga hari H muswil nantinya.
"Nah, saya lihat nanti 26 April akan ada muswil PAN. Kita tunggu aja, nanti kebijakan dari pengurus pusat ini ya," jelasnya.
Sebelumnya, kursi orang nomor 1 PAN Jambi dipastikan tak lagi diemban H.Bakri. sebab, Bakri dipromosikan menjadi Ketua Badan Sosial DPP PAN Pusat.
Oleh karena itu banyak kader PAN yang menggadang-gadang Al Haris cocok sebagai pemimpin DPW PAN. Apalagi trek rekordnya yang turut berhasil mengantarkan PAN Jambi meraih suara terbanyak di Pileg Provinsi Jambi 2024. Yang mendudukkan kader PAN sebagai Ketua DPRD Provinsi Jambi.
"Ya karena berhasil mengantarkan PAN sebagai Ketua DPRD Provinsi Jambi dan juga beliau berhasil terpilih kembali di periode kedua sebagai Gubernur Jambi, beliau ideal memimpin PAN Jambi," ucap salah seorang Politisi yang tak ingin dicantumkan namanya. (aan)