iklan Hari kedua, tim luar daerah berjaya
Hari kedua, tim luar daerah berjaya
Di hari kedua kompetisi futsal Jambi Ekspres bersama Yamaha mulai disuguhkan oleh permainan yang keras. Beberapa tim dari luar Kota Jambi cukup diperhitungkan karena berhasil meraih kemenengan sempurna.

SMA 1 Batanghari misalnya, berhasil mengandaskan SMK At_Taufiq dengan skor telak 12-2. lalu SMK 2 Batanghari juga berhasil mengalahkan SMA Al –Azhar 10-2. Dilain itu, tim SM 6 Batanghari kalah tipir dari SMK PGRI 2 dengan skor 2-3.

SMA 8 Muarajambi juga berhasil mengalahkan SMA 8 A dengan skor 5-2. Lalu  SMKN 1 Muarojambi  berhasil mengalahkan tim Yayasan Ibadurahman dengan skor7-2.

Sementara itu, di kelas umum, tim Pinang A kalah oleh Dinas PU Batanghari Dengan skor 2-8. lalu, Interista berhasil  mengalahkan SNVT PN wil 2 dengan skor 8-2. tim Trio R berhasil  mengalahkan tim Balitbangda tanpa perlawanan dengan skor 14-3. “Kita berupaya main maksimal,” Firman, salah satu peserta.

Untuk acara perdelapan final rencana nya akan kita adakan besok, Jumat (14/3) . “Ia, sudah masuk perdelapan final pada Jumat nanti,”ujar  Fajar salah satu panitia pelaksana kompetisi futsal tersebut. Sementara untuk acara penutup, panitia akan persembahkan performen para dancer dan penampilan Akustik Band.

sumber: jambi ekspres

Berita Terkait



add images