iklan
Terkait kebakaran di gudang farmasi RSUD RM sendiri, pihak kepolisian sudah memeriksa 3 orang saksi. Mereka berada di lokasi kejadian saat kebakaran terjadi.

Kapolsek Telanaipura, P Aritonang menyebutkan, 3 orang saksi yang diperiksa adalah penjaga ruangan tersebut. “Ada 3 orang saksi yang diperiksa yang kebetulan dia yang menjaga di lokasi dan melihat pertama apinya,” jelasnya.

Dia menerangkan, pemeriksaan saksi-saksi ini adalah untuk mengetahui perikaraan dan dugaan awal penyebab kebakaran. “Mereka yang melihat pertama asapnya darimana dan apinya darimana,” katanya, Kamis (3/4).

Untuk menangani kasus ini, dia mengaku juga berkoordinasi dengan pihak Polresta Jambi dan juga Polda Jambi. “Kita koordinasi juga dari tim identifikasi Polresta dan Polda untuk olah TKP awal. Tindak lanjutnya akan koordinasi lagi dengan Labfor untuk pengecekan asal api. Karena yang punya kompetensi darisana,” terangnya.

Soal kapan hasil pemeriksaan akan selesai dan bisa diketahui, dia tak bisa memastikannya. “Nanti akan dibertahu lagi, yang tahu kapan mereka (Labfor, red) yang tahu. Kita akan undang orang dari labfor kesini. Jadi belum bisa dipastikan,” ungkapnya.

Soal dugaan awal penyebab kebakaran, dia juga tak berani memberikan kepastian. “Saya tidak berani menduga-duga. Karena kita hanya melihat api saja, kita hanya melakukan pengamanan dan mencegah agar apinya tak menjalar dan berkoordinasi dengan PDAM untuk langkah itu,” ujarnya.

sumber: jambi ekspres

Berita Terkait



add images