iklan
Seleksi pemain sepakbola untuk PON Remaja masih menyisakan waktu. Pemain dari sekolah sepakbola luar Kota Jambi kini menunggu waktu untuk penyeleksian. Saat ini sudah 12 nama yang berhasil dijaring dari Kota Jambi.
    
Namun, itu masih dirasa kurang karena talenta dari kabupaten/kota luar Kota Jambi masih banyak yang bisa diseleksi. Bambang, anggota tim seleksi Asosiasi PSSI JAmbi, mengatakan pihaknya sudah melayangkan surat kepada PSSI kabupaten/kota agar mengirim nama untuk diseleksi.

"Kami sudah melayangkan surat dan kami harap PSSI di daerah  bisa menindaklanjuti dengan mengirim sebanyak mungkin pemain untuk kami seleksi," katanya.
    
Dia membuka kesempatan luas ini demi menjaga kualitas tim inti nanti. Sebab, bukan tidak mungkin 12 nama yang sudah terjaring di Kota Jambi ternyata masih kalah kualitas dengan pemain daerah.
    
Di Kota Jambi sendiri, PSSI sudah melakukan seleksi. Sebanyak 100 nama dari berbagai SSB di Kota Jambi telah mengikuti seleksi beberapa waktu lalu. Dari 100 nama yang masuk, tim seleksi akhirnya hanya mendapatkan 12 nama untuk mengisi seleksi tahap berikutnya. Nama-nama itu, lanjut Bambang, memang akan mengisi skuad inti tim PON Remaja Jambi. Tapi tidak menutup kemungkinan atlet lain dari daerah bisa menambah atau menutup kekurangan di tim utama tersebut.
    
Terpisah, Sekretaris Asosiasi PSSI Provinsi Jambi, Takdirman alias Yongki, berharap tim yang nanti terbentuk bisa tampil maksimal. Mereka juga harus menjaga kondisi, karena menjelang PON Remaja Desember mendatang, latihan keras akan dilakoni mereka yang masuk tim inti. “Kami yakin, jika tim bekerja keras, maka prestasi terbaiklah yang akan dicapai,” pungkasnya.(set)



Redaktur : Joni yanto.

Berita Terkait



add images