iklan BABAK BELUR : Indra Wirawan  yang menjadi korban pemukulan oknum Kepala Sekolah.
BABAK BELUR : Indra Wirawan  yang menjadi korban pemukulan oknum Kepala Sekolah.
KERINCI, Indra Wirawan, warga RT 01 Desa Kayu Aro Ambai, Kecamatan Sitinjau Laut yang juga anggota LSM Geger Kerinci babak belur dianiaya H Marzal, Kepala SMAN 6 Tanjung Tanah, Kabupaten Kerinci sekitar pukul 10.00 WIB, Selasa (22/2) lalu.

Indra mengaku dipukul berkali-kali oleh Kepala SMAN 6 Tanjung Tanah, karena Kepala Sekolah (Kepsek) tersebut tidak senang dengan kedatangannya yang hendak konfirmasi terkait pungutan UAN dan masalah Dana BOS. 

Kepada wartawan Indra mengatakan, saat itu dirinya hendak konfirmasi dengan Kepsek SMAN 6 Tanjung Tanah tentang adanya informasi mengenai pungutan UAN dan masalah dana BOS. Setibanya di sekolah dia dipanggil masuk ruangan Kepsek dan dirinya meminta klarifikasi tentang pungutan UAN dan masalah dana BOS tersebut.

"H Marzal mengatakan, jangan laporkan masalah UN dan Dana BOS nanti saya pukul. Setelah itu saya langsung dipukulnya," ujarnya.

Awalnya Indra dipukul di bagian mata dan kening sekali, karena terdengar ribut diruang Kepsek seorang guru masuk kedalam ruangan dan angsung megang tangan belakang Indra, sehingga H Marzal leluasa memukul Indra. "Saya dipukul lagi. Tiga kali saya dipukul," katanya.

Karena ruangan Kepsek tak dikunci, dia berhasil melarikan diri dan langsung melaporkan kajadian yang menimpanya ke Polres Kerinci. Akibat penganiayaan itu Indra mengalami luka robek dikening sebelah kanan dan memar di mata sebelah kanan.

"Sudah melapor ke Polres Kerinci dengan laporan nomor BTL/192/IV/2014/Jambi/Res Kerinci dan sudah melakukan visum di RSU MHA Thalib," ucapnya.

Kapolres Kerinci AKBP A Mun'im melalui Kasat Reskrim AKP Agus Saleh membenarkan, Indra sudah melapor ke Polres Kerinci. Menurutnya, korban sudah divisum dan saksi sudah diperiksa pihaknya. "Kita akan cari saksi lain, untuk melengkapi data-data. Setelah itu kita panggil terlapor," pungkasnya.

Sumber : Jambi Ekspres

Berita Terkait



add images