iklan Marmut Merah Jambu
Marmut Merah Jambu
Halo sobat X-movie! Sudah punya rencana buat nonton apa minggu ini? Atau kamu bosen sama film-film action yang beberapa minggu terakhir eksis di bioskop-bioskop? Oke pas banget! Xpresi akan rekomendasiin film yang satu ini untuk kamu. Yuk disimak!

Siapa yang nggak kenal dengan Raditya Dika? Blogger, Stand up Comedy-an sekaligus penulis novel-novel bergenre komedi ini, lagi-lagi mengeluarkan film terbarunya. Setelah sukses dengan film Kambing Jantan, Cinto Brontosaurus, Cinta Dalam Kardus, dan Manusia Setengah Salmon, kali ini Raditya Dika kembali dengan film yang masih berjudul ala-ala binatang, Marmut Merah Jambu. Menurut komentar Nuraini, Supriani, dan Dewi yang udah nonton film ini, katanya film Marmut Merah Jambu ini pecah banget! Nggak hanya komentar dari Nuraini, Supriani, dan Dewi lho, guys. Kehebatan film Marmut Merah Jambu ini juga dibuktikan dengan berhasilnya Marmut Merah Jambu menyalip posisi ke-7 di deretan Box Office Movie terlaris di Indonesia. Hanya membutuhkan waktu emapat hari, film Raditya Dika ini berhasil menarik 180.338 penonton.Wow!

Film ini berawal dari kedatangan Dika ke rumah cinta pertamanya ketika sekolah bernama Ina dengan membawa seribu origami burung bangau, dan undangan pernikahan Ina. Kedatangannya disambut oleh bapak Ina yang semenjak awal telah curiga dengan Dika. Ia khawatir Dika akan menggagalkan pernikahan Ina, hanya karena kasus cinta lamanya Dika dengan Ina yang belum kelar. Tapi, maksud kedatangan Dika sebenarnya ke rumah Ina bukanlah untuk itu.

Seiring dengan Dika bercerita, kita para penonton akan dibawa ke masa lalu Dika ketika SMA. Dika yang waktu itu sama sekali tidak populer, diam-diam mencintai Ina, seorang cewek cantik, dan famous di sekolahan. Bersama Bertus temannya, Dika pun membuat ekstrakulikuler baru di sekolahan demi menaikan pamor mereka berdua di sekolahan. Ekstrakulikuler itu adalah detective. Cindy, siswi pintar di sekolah itu pun masuk menjadi anggota ekstrakulikuler bersama Dika dan Bertus. Mereka bertiga menyelesaikan misi-misi absurd disekolahan. Sampai akhirnya, Dika memanfaatkan satu kasus yang memojokan Michael, pacar Ina. Dika melakukan itu, dengan maksud agar bisa mendapatkan hati Ina. Tapi apa yang dilakukan oleh Dika adalah kesalahan besar, yang akhirnya membuat Bertus dan Cindy marah kepadanya. Konflik pun terjadi. Sampai akhirnya Dika yang beranjak dewasa pun sadar akan cinta lamanya yang sebenarnya.

Di masa lalu Dika ketika SMA ini lah kita disajikan adegan konyol dan lucu khas film Raditya Dika. Beberapa komedian seperti Benakribo, Mcdanny, Anca, dan Panji Pragiwaksono pun turut serta meramaikan masa lalu Dika sewaktu SMA. Selain komedian, film ini juga dibintangi oleh aktor dan aktris muda yang sedang banyak digandrungi anak muda sekarang, seperti Adipati Dolken, Dina Anjani, Kevin Julio, Jessica Mila, Franda, Sonya Pandawarman, Christ Lauren, dan masih banyak lagi. Nggak Cuma aktor dan aktris muda nih X-aholic, film ini juga diramaikan oleh para aktor dan aktris senior seperti Tio Pakusadewo, dan Jajang C.Noer.

Oh ya, sobat X-movie tahu nggak sih? Ternyata film Marmut Merah Jambu yang diadaptasi dari novel Raditya Dika ini memang diangkat dari kisah nyata sang penulis. Raditya Dika, disuatu kesempatan mengaku bahwa memang dulunya dia memang pernah punya grup detective ketika SMP. Dan sewaktu SMA, Radit pun mengaku memang sempat menyukai seorang cewek yang populer di sekolahannya. Namun, cintanya tersebut pupus karena ia merasa bukan siapa-siapa untuk menjadi apa-apanya si cewek.

Gimana, kamu udah tertarik sama film Marmut Merah Jambu? Film ini masih eksis di bioskop-bioskop lho! Ayo segera atur jadwal dengan teman, pacar, atau gebetan kamu untuk menonton film ini. Happy weekend guys!


 
Sumber : Jambi Ekspres

Berita Terkait



add images