iklan Rayakan kelulusan, penjualan kondom meningkat.
Rayakan kelulusan, penjualan kondom meningkat.
Kejadian mencengangkan terjadi di hari kelulusan SMA, kemarin (20/5). Setelah ditelusuri, ternyata pembelian kondom di beberapa apotek dan kios jamu seduh di Kota Jambi meningkat. Belakangan diketahui, musabab peningkatan itu didominasi para remaja.
    
Menurut seorang karyawan apotek di Kec Telanaipura, Kota Jambi, sejak pagi sudah banyak anak muda yang membeli kondom di apoteknya. "Hal semacam ini biasa setiap tahun. Kalau hari kelulusan kami harus punya stok yang banyak," katanya.  

Ia mengaku tidak tahu pasti untuk apa para remaja anak sekolahan ini membeli kondom. "Maklumlah anak muda. Apa lagi kalau bukan untuk bersenang-senang dengan ceweknya," katanya.

Sementara itu, beberapa pemilik kios jamu seduh di Kec Kota Baru, juga mengakui ada peningkatan yang signifikan terhadap penjualan kondom. "Memang banyak yang beli dalam tiga hari ini, terutama hari ini," ujarnya, Selasa (20/5).
    
Fakta ini dibenarkan oleh beberapa pelajar yang ditemui media ini. Menurut mereka, sebagian pelajar memang ada yang merayakan kelulusan dengan cara berhubungan intim bersama pacar mereka.
    
"Biasalah, namanya juga lagi bahagia. Tadi pagi saya menemani kawan beli kondom," ungkapnya tanpa malu.(set)

Berita Terkait



add images