iklan Striker timnas Spanyol Diego Costa yang kini sedang infire bersama Chelsea
Striker timnas Spanyol Diego Costa yang kini sedang infire bersama Chelsea

PARIS - Diego Costa gagal bersinar ketika tampil membela Spanyol di Piala Dunia Brasil Juni lalu. Performa yang buruk serta lemah dalam finishing membuat striker berusia 25 tahun itu hanya dipercayakan oleh Vicente del Bosque pelatih La Furia Roja"julukan Timnas Spanyol"di dua pertandingan, saat melawan Belanda dan Cile.

Itu pun, pemain keturunan Brasil tersebut tidak bermain penuh, alias hanya mendapat kesempatan bermain sebanyak 62 menit ketika melawan Belanda, dan 64 menit saat Spanyol menantang Cile. Kontribusinya pun sangat jauh dari kata bagfus, Costa hanya mampu melakukan total lima tembakan.

Meski begitu, striker Chelsea ini sepertinya mendapat kesempatan kedua untuk membalas kekecewaan publik Spanyol tersebut ketika Spanyol menjalani petandingan persahabatan melawan Prancis di Stade de France, Paris sebagai persiapan jelang kualifikasi Piala Euro 2016.

Costa sendiri pun mengakui bahwa dia sudah sangat siap untuk menjawab kegagalan yang pernah dia raih bersama Spanyol di Piala Dunia lalau. "Sudah waktunya saya bermain baik dan mencetak gol untuk tim ini (timnas Spanyol, Red),"katanya kepada AS, salah satu media terbesar di Spanyol.

Menurutnya kegagalan Spanyol di Piala Dunia lalu adalah salah satu bencana terbesar yang pernah ada dalam karirnya. Tapi, bukan berarti mereka harus terus menerus meratapi kegagalan tersebut. Bagi dia, Spanyol masih memiliki banyak pemain muda dengan skil yang sangat bagus.

"Apa yang sudah terjadi biarlah terjadi. Karena, kadang-kadang Anda menang, dan kadang-kadang Anda juga harus merasakan kekalahan. Itulah sepak bola. Tapi, kami harus melihat ke depan," ucapnya. "Dengan skuad yang kami punya saat ini, kami bisa pergi jauh, bahkan mungkin memenangkan banyak pertandingan," tegasnya.

Peluang Costa untuk bersinar bersama skuad timnas Spanyol setelah Piala Dunia memang sangat besar setelah Fernando Tores tidak dipanggil lagi oleh Del Bosque jelang Piala Euro 2016. Apalagi, musim ini, Costa tampil gemilang bersama Chelsea di Premier League Inggris. Dari total tiga pertandingan, Costa sudah berhasil memborong empat gol.

Sejatinya, selain Costa, ada juga wajah baru striker Valencia Paco Alcacer yang baru bergabung. Tapi, jam terbang yang rendah dan usia yang masih relatif muda membuatnya belum terlalu layak menjadi tumpuan. "Saya sudah tak sabar untuk comeback, memang waktu terakhir tidak berhasil seperti yang kuharapkan," tegas Costa

Sementara itu, pelatih timnas Prancis Didier Deschamps mengungkapkan bahwa, dia belum berencana untuk melakukan perombakan skuad setelah Piala Dunia di Brasil lalu. Dengan alasan, Les Blues"julukan timnas Prancis"saat ini adalah kumpulan pemain-pemain terbaik se-Prancis.

 "Saya belum melihat ada skuad lain yang lebih bagus dari mereka. Apalagi, saat ini mereka yang ada dalam skuad ini telah mulai setel karena menjalani banyak pertandingan secara bersama-sama," urainya.

Dalam laga itu, Deschamps terpaksa tidak bisa menggunakan tenaga bek Arsenal Laurent Koscielny, karena mengalami cedera kepala. Koscielny harus absen setelah mengalami benturan kepala dengan Leicester City Jeffrey Schlupp pada hari pekan lalu. Posisinya tersebut rencananya akan digantikan oleh bek Barcelona Jeremy Mathieu.

(dik)


Berita Terkait



add images