iklan MEMPERIHATINKAN: Jalan menujut SMKN 8 Muarojambi saat ini kondisinya 
sangat memprihantinkan, dan butuh penangan serius dari pemerintah.
MEMPERIHATINKAN: Jalan menujut SMKN 8 Muarojambi saat ini kondisinya sangat memprihantinkan, dan butuh penangan serius dari pemerintah.
SENGETI, Hingga saat ini jalan menuju SMKN 8 Mestong Muarojambi, tidak pernah tersentuh perbaikan. Hal ini tentu cukup miris mengingat jalan ini merupakan akses utama menuju tempat pendidikan dan berada di pinggir jalan lintas Mestong.

"Kami sangat berharap adanya perhatian dari pemerintah terhadap jalan menuju sekolah kami. Sebab ini merupakan kendala siswa menuju ke sekolah. Jika hujan jalan ini otomatis tidak bisa dilalui kendaraan, sebab kondisinya sangat becek dan licin rawan terjadi kecelakaan," ujar Kepala SMKN 8 Muarojambi, Rivai, saat pertemuan dengan Komisi A DPRD Muarojambi.


Rivai mengatakan SMKN 8 ini telah berdiri sejak 5 tahun lamanya, namun selama itu juga belum pernah sedikitpun tersentuh perbaikan. Bahkan usulan tidak pernah ditanggapi atau direalisasi. "Dengan kunjangan ini kami berharap ada tanggapan serius dari pihan anggota dewan," harapnya


Sementara Ketua Komisi A DPRD Muarojambi, Ahmad Haikal, hanya menampung aspirasi. Dan berjanji perbaikan jalan pada tahun anggaran 2014 mendatang sebab tahun ini banyak anggaran tersedot ke pembangunan venue MTQ tingkat Provinsi. "Insya Allah tahun depan akan kami anggarkan. Bantu kami menjaga aspirasi ini agar terealisasi dan tidak dialihkan ke lokasi lain, sebab kami menilai jalan ini merupakan prioritas utama kami khususnya dewan yang berDapil Mestong Bahar," tutur Haikal. (era)

Berita Terkait



add images