Diduga melakukan pemukulan, Anggota DPRD Kota Jambi Sulaiman Syawal dilaporkan ke pihak Kepolisian Sektor Telanai Pura oleh Said (42), Kamis (11/7) kemarin.
Said yang merupakan warga Telanai Pura ini mengaku telah di aniaya oleh Sulaiman Syawal di sebuah mini market pada pukul 08.30 WIB di daerah Karya, Telanai Pura.
"Saat itu saya sedang di minimarket ketemu dia dan dengan tiba-tiba memukul saya dan menarik baju saya," ungkap Said saat berada di Mapolsekta Telanai Pura.
Diceritakan Said, bahwa kemungkinan dia tidak bisa menahan diri saat bertemu, padahal sudah saling mengenal karena Said pernah mengontrak dirumah anggota dewan tersebut.
"Kami memang kenal karena saya pernah mengontrak dirumahnya, kejadiannya saya bersilaturahmi kerumahnya tapi selalu saya dibilang minta uang, saya datang ke kantor DPR untuk menemuinya namun tak ketemu di situ saya bilang kalau jadi anggota dewan jangan angkuh, mungkin disana ada yang ngadu sama dia," ujarnya.
Kapolsek Telanai Pura Kompol M Ritonga melalui Kasi Humasnya Aiptu Azwardi mengatakan bahwa membenarkan adanya pelaporan atas nama Said yang mengaku dianiaya oleh anggota DPR Kota Jambi.
"Memang tadi ada yang melaporkan adanya tindak penganiayaan atas nama said yang mengaku dianiaya anggota DPRD Kota,"ujar Azwardi.
Dihubungi terpisah melalui sambungan telpon, Sulaiman Syawal mengatakan bahwa ia tidak melakukan hal tersebut.
"Saya tidak melakukan hal tersebut karena pada jam yang disebutkan saya masih berada dirumah,"ujar Sulaiman singkat.(sumber: jambi ekspres)