MUARABUNGO, Jalan rusak beberapa waktu belakangan ini di wilayah Dusun Candi Kecamatan tanah Sepenggal, oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bungo telah mulai dilakukan perbaikan. Perbaikan itu dilakukan guna memperlancar lalulintas di wilayah yang menghubungkan empat kecamatan, yakni kecamatan Tanah Sepenggal dengan Kecamatan Tanah Tumbuh, Kecamtan Bathin II Pelayang dan Kecamatan Limbur Lubuk Mengkuang.
Perbaikan tersebut berawal dari, keluhan masyarakat terkait kondisi jalan yang mulai putus, namun setelah beberapa lama, jalan propinsi itu akhirnya disentuh oleh pemerintah untuk diperbaiki. Sejauh ini, Pemerintah yang memulai mengerjakan pekerjaan tersebut tampak membangun sebuah BOX saluran air, diharapkan, dengan perbaikan tersebut lalulintas empat kecamatan dapat berjalan dengan lancar.
Disisi lain, masyarakat sekitar jalan rusak tersebut, menyambut positif pembangunan jalan tersebut. Banyaknya keuntungan yang dihasilkan, Masyarakat Dusun Candi terbantu dan mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah. "Saya mewakili masyarakat candi mengucapkan terima kasih kepada Pemda provinsi Jambi dan Kabupaten Bungo serta pihak Kecamatan yang telah memperbaiki jalan," kata Rio candi Ismail.
Camat Tanah Sepenggal Yos Army juga mengaku senang atas perhatian pemerintah tersebut, menurutnya pihaknya tak perlu lagi pusing memikirkan keluhan warga yang sempat dilontarkan beberapa waktu lalu. Bukan hanya itu, dengan dibangunnya jalan tersebut, Yos berharap masyarakat dapat bekerja sama untuk sama-sama menjaga jalan poros tersebut agar tetap terawat dan tidak rusak dalam waktu dekat, sehingga tak menganggu aktivitas masyarakat di empat kecamatan tersebut. "Kita berharap kepada masyarakat mari sama menjaga keamanan fasilitas jalan ini," pungkasnya.
sumber: jambi ekspres