iklan
MUARABULIAN, - Peringatan Hari ulang tahun (Hut) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke 68 tahun 2013 di Kabupaten Batanghari diprediksi kurang meriah dari tahun-tahun sebelumnya. Peringatan HUT RI tahun akan dirayakan tanpa ada gelaran pawai gerak jalan.

Wakil Bupati Batanghari Sinwan SH ketika dikonfirmasi di kantor Bupati Batanghari Selasa (13/08) membenarkan hal itu. "Ya, untuk peringatan HUT RI tahun ini dipastikan tidak ada pawai," kata Wabup.

Informasi tidak dilaksanakannya Pawai tersebut didapatnya dari Sekda Batanghari, Ali Redo. Tidak adanya pawai ini kemungkinan berkaitan dengan masih suasana perayaan lebaran. Sehingga, untuk pawai tidak dilaksanakan.

Namun berkemungkinan acara pawai dialihkan untuk panjat pinang masal di lapangan garuda Muarabulian. "Nanti acara pawai kemungkinan diganti dengan acara panjat pinang untuk memeriahkan Hut RI ke 68," sebut Wabup.

Lebih lanjut wabup mengatakan, untuk pawai yang biasanya dilaksanakan pada saat peringatan Hut RI. Nantinya akan dilakasanakan pada saat Hut ulang tahun Batanghari tanggal 1 Desember 2013 mendatang. "Kalau tahun ini tidak ada pawai karena waktunya bertepatan dengan peringatan lebaran, sehingga akan dialihkan pawai saat peringatan Hut Batanghari nanti," ujar Wabup.

Saat ini untuk panitia peringatan Hut RI ke 68 di Batanghari sudah dibentuk, dan panitia juga akan melaksanakan tugas sesuai dengan tupoksinya masing-masing.

sumber: jambi ekspres

Berita Terkait



add images