iklan
MUARA BUNGO, Tahun ini Pemerintah Kabupaten Bungo kembali mendapatkan kucuran bantuan dari pusat melalui Program Pengembangan Infrastruktur Pedesaan (PPIP). Setidaknya ada 22 dusun yang mendapatkan kucuran dana total sebesat Rp 5,5 Miliar (M).

Dari dana tersebut, setiap dusun akan mendapatkan bantuan sebesar Rp 250 juta. “Kita dapat PPIP lagi dari pusat,” kata Ketua DPRD Bungo Mahilli, HM, saat dikonfirmasi sejumlah wartawan diruang kerjanya, Senin (16/7).

Dana itu, akan diserahkan langsun ke rekening dusun dan tidak akan masuk Kas Daerah (Kasda) terlebih dahulu. Penggunaan dana tersebut akan diperuntukkan sesuai dengan petunjuk teknis dan pelaksanaan bisa digunakan untuk pembangunan infrastruktur skala kecil.

“Dana ini bisa digunakan sesuai dengan kebutuhan maaing-masing dusun. Tapi untuk infrastruktur skala kecil. Seperi jalan setapak atau drainase dan lainnya. Tapi tidak bisa untuk bangun kantor atau fisik gedung itu tidak boleh,” pungkasnya.

Disebutkan Mahilli, untuk tahap saat ini, pihaknya bersana eksekutif bakal melakukan soaialisasi ke dusun-dusun. “Kita akan sosialisasikan dulu,” ujarnya.

Terpisah, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bungo, Deddy Irawan mengatakan, Pemerintah Kabupaten Bungo telah melakukan sosialisasi terhadap 22 Rio yang dusunnya bakal mendapat bantuan ini. Saat disinggung mengenai jadwal peluncuran dana, sejauh ini pihaknya belum mengetahui jadwal pastinya.

“Kita belum tau kapan dananya akan di salurkan. Kita masih tunggu jadwal dari pusat. Untuk sosialisasi kita sudah panggil Rio,” katanya.

Untuk pembangunan fisik di dusun, dirinya mengatakan bahwa untuk jenis pekerjaan berdasarkan hasil musyawarah di tingkat dusun. “Kita sudah panggil Rio dengan harapan mereka segera musyawarah di dusun untuk memutuskan dana itu akan dibuat apa,” sebutnya.

Adapun dusun yang mendapat dana PPIP ini tersebar di beberapa Kecamatan. Diantaranya, Kecamatan Bungo Dhani seperti Dusun Sungai Arang, Talang Pantai,  Kecamatan Limbur,  Pelepat dan Pelepat Ilir, Jujuhan, Bathin III dan beberapa kecamatan lainnya.

sumber: jambi ekspres

Berita Terkait



add images