iklan BELUM BERFUNGSI: Bangunan Rest Area di Sarolangun hingga kini belum berfungsi dengan baik.
BELUM BERFUNGSI: Bangunan Rest Area di Sarolangun hingga kini belum berfungsi dengan baik.
SAROLANGUN, Bangunan Rest Area yang di bangun dengan biaya dan APBD, hingga kini belum berfungsi dengan baik, khusus bagi pengguna jalan yang melintas. ‘’Rest Area yang bertempat di Kecamatan Limbur Tembesi ini sangat disayangkan tidak berpungsi dengan baik. Di awal tahun 2013, warga sudah pernah melayangkan surat ke pemerintah agar segera mengaktifkan Rest Area, namun hingga kini belum ada tanggapan,’’ ujar M Firdaus Warga Limbur Tembesi yang lokasi rumahnya berdekatan dengan bangunan Rest Area.

Dikatakannya, kondisi Rest Area sekarang ini, sudah mulai hancur dan bahkan sebagian kaca sudah pecah akibat tidak adanya perawatan gedung. Jika tidak secepatnya dirawat, bangunan ini bisa hancur sebelum digunakan. ‘’Kan sia-sia pembangunan ini yang diharapkan pemerintah berguna, tetapi actionnya nol,’’ paparnya.

Sementara Ketua LSM GRAKI, Ali Maskur,  juga menyayangkan bangunan Rest area yang sampai hari ini belum juga berfungsi. ‘’Belum berfunsinya Rest Area akan berdampak buruk bagi pemerintah, karena akan dinilai gagal dalam mendirikan bangunan yang bernilai milyaran rupiah,’’ tandasnya.

sumber: je

Berita Terkait



add images