iklan Oki Khiristina. (Foto: Aldi Saputra).
Oki Khiristina. (Foto: Aldi Saputra).
Oki Khiristina (24). Di usia muda sudah punya banyak pretasi. Selain cantik dan pintar, tiap hari dia selalu sibuk mencari informasi seputar Jambi. Sebab, Ochi saat ini bekerja sebagai wartawan salah satu stasiun TV swasta di Kota Jambi.

Kepada jambiupdate.com, Ochi menuturkan, baginya menjadi wartawan bukanlah sesuatu yang mudah untuk dijalani tiap orang. Utamanya harus punya keberanian dan bisa berinteraksi dengan semua kalangan, baik dengan pejabat maupun masyarakat biasa.  

Gadis kelahiran Tanjung Pandan, Belitung, Babel, 26 September 1989, ini mengaku menjadi wartawan sungguh mnengasyikkan. Sebab, bisa memahami banyak karakter setiap orang dan bisa lebih dekat dengan semua kalangan. Tidak semua orang bisa seperti itu.

Menurutnya, dunia jurnalis sifatnya lebih ke masyarakat luas. Apa yang ia kerjakan saat ini sangat mulia dan berguna untuk masyarakat luas. Orang tuanya sangat mendukung kegiatannya ini.

"Pekerjaanku saat ini adalah sebuah tantangan yang harus dijalani dan dinikmati. Tentunya tidak lupa selalu bersyukur dan bisa menjaga diri, karena tiap pekerjaan pasti punya tingkat risiko masing-masing", ungkapnya.

Putri kedua dari tiga bersaudara ini hengkang dari tanah kelahirnnya ke Jambi dan sekolah di SMAN 2 Kota Jambi jurusan IPA. Dia lulus pada 2008. Setelah itu, dia kuliah di Universitas Sriwijaya (Unsri) Jurusan Teknik Kimia dan lulus pada medio 2012 dengan menyandang gelar Sarjana Teknik (ST).

Semasa kuliah, Ochi mengisi waktu luangnya dengan menjadi penyiar radio swasta di Kota Palembang. Selain itu, dia juga suka main bola basket. Meskipun sekarang dia selalu sibuk dengan pekerjaanya sebagai reporter, namun hobi main basket tak pernah ia lupakan. Dia manfaatkan waktu senggang untuk main basket.

"Yang saya suka club basket di indonesia yaitu Satria Muda Britama Jakarta. Selain itu, saya juga aku hobi berenang dan travelling", ungkapnya kepada jambiupdate.com.

Ochi juga menyukai dunia broadcasting. Baginya, dunia broadcasting itu asik dan menyenangkan, karena bisa berinteraksi dengan orang banyak. "Karena hobi saya begitu, maka kerja saya pun ternyata tidak jauh-jauh dari itu: ujarnya.(*)


Reporter  : Aldi Saputra.
Redaktur : Joni Yanto.

Berita Terkait



add images