iklan

Puluhan siswa SMA/SMK Unggul Sakti kemarin kesurupan massal. Peristiwa ini terjadi setelah upacara bendera dalam memperingati hari Sumpah Pemuda di sekolah itu.  Menghadapi ini, pihak sekolah bertindak cepat dengan memanggil paranormal.

"Saya dipanggil pihak sekolah untuk menyembuhkan siswa yang kesurupan," ungkap paranormal yang sering dipanggil bandi itu.

Bandi saat dikonfirmasi mengatakan, siswa yang mengalami kesurupan mencapai lebih dari 20 puluh orang. Semua kesurupan telah teratasi dan sebagian siswa telah dipulangkan dan ada juga di jemput oleh orang tua.

"Semuanya lebih dari dua puluh orang mas, tapi sudah dipulangkan setelah di obati," bebernya.
Hal senada juga disampaikan cleaning servis sekolah, Samijan. Dirinya menyebutkan banyak siswa kesurupan disekolahan ini. Hal itu bukan hanya sekali terjadi.

"Sudah sering disini kejadian seperti itu. Tidak tahu saya penyebabnya," ungkapnya saat di temui di sekolahnya.

Terkait dengan peristiwa itu, pejabat sekolah SMA-SMK Unggul Sakti tak bisa dikonfirmasi. Malah mereka melarang sejumlah wartawan meliput.

"Tolong mas jangan diberitakan kepala sekolah tidak boleh dinaikkan beritanya,” ungkap salah seorang guru pengajar sekolah.

sumber: je


Berita Terkait



add images