iklan <p style= BOAT TANGGO RAJO : Tampak aktifitas penumpang boat jurusan Nipah Panjang. (foto: Aldi Saputra)

 

">

BOAT TANGGO RAJO : Tampak aktifitas penumpang boat jurusan Nipah Panjang. (foto: Aldi Saputra)

 

Penumpang boat jurusan Nipah Panjang Cv Po Nipah Panjang sabtu,(23/2) terlihat ramai. Beroperasinya speedboat dari Kota Jambi Tanggo Rajo tujuan Nipah Panjang mengangkut sebanyak 40 penumpang dari kapasitas 30 penumpang.

Mail, supir speedboat ditemui jambiupdate mengatakan "gelombang laut sudah tenang, dan nyaris tak bergelombang hanya alun saja, walau air besar dan belakangan terakhir ini penumpang pun kelihatan lumayan banyak". ungkapnya.

Kepadatan penumpang dari Kota Jambi tujuan Nipah Panjang, disebabkan akses jalan penghubung Nipah Panjang terendam air, hingga ketinggian air di badan jalan mencapai pinggang orang dewasa. Putusnya akses jalan itu di ketahui dikawasan SK 5 Rantau Makmur dan Marga Mukti, kelurahan Simpang kecamatan Berbak Kabupaten Tanjabtim dan desa Niaso Kabupaten Muarojambi. Terlihat sebagian besar penumpang adalah warga Nipah yang berbelanja di Kota Jambi, termasuk pekerja asal Nipah bermata pencaharian di Kota Jambi.

Sementara itu dikatakan Adi salah satu penumpang yang rutin berbelanja di Kota Jambi mengatakan "seminggu yang lalu saya melalui jalan Niaso baik baik saja menggunakan sepada motor, tapi tadi dapat kabar dari pona'an katanya jalan Niaso putus makanya motor saya di letakkan diatas boat layang agar bisa sampai rumah.  Ditambahkan Adi jika motor ditumpangkan boat hanya bermodal 100 ribu, tetapi kalau di kendarai harus mengeluarkan uang bensin 30 ribu, apalagi ongkos ojek perahu di daerah Niaso naik saat ini 40 ribu, sudah berapa itu, lebih baik naik boat hanya duduk" pungkasnya.(*).

 

Repoter  : Aldi saputra

Editor     : Ahmad Asyhadi


Berita Terkait



add images