iklan
MERANGIN, Karena masa kontrak telah habis dan diminta saudara untuk beristrahat bekerja (dirumahkan) sampai menunggu anggaran 2014. Itulah salah satu poin surat pemberitahuan yang ditandatangani Sekda Merangin terkait habisnya masa kontrak sebanyak 119 orang tenaga kontrak di Sekretariat Daerah (Setda) Merangin.    

‘’Hari ini (Kemarin, red) sudah ada pemberitahuan dan itu diberikan kesetiap tenaga kontrak. Jumlahnya ada 199 orang yang dirumahkan, dan mulai dari besok (Hari ini, red) mereka tidak bekerja lagi,” ungkap Kabag organisasi, Raguel Saradaan melalui Kasubag Kepegawaian Armiza, Kamis (14/11).

‘’Itukan sudah sesuai dengan perjanjian kotrak selama 10 bulan, terhitung 1 Januari hingga 31 Oktober. Artinya mereka dirumahkan sesuai dengan perjanjian dan masa kontraknya sudah habis,” tambahnya.

Dijelaskan Armiza, sebelumnya tenaga kontrak di Setda Merangin sebanyak 174 orang. Dengan dirumahkannya 119 orang tersebut, maka akan tinggal sebanyak 55 orang yang menjalani kontraknya hingga bulan Desember 2013.  ‘’Mereka yang bertahan terdiri dari sopir, adc, penjaga mes dan cleaning service,” jelasnya.

Mengenai nasib 199 orang tenaga kontrak yang diistrahatkan, diterangkan Armiza, akan dipanggil kembali yang disesuaikan dengan kebutuhan dan anggaran yang ada. ‘’Bisa saja nantinya jumlah tenaga kontrak berkurang dari itu, karena akan dianalisis berapa kebutahan dan disesuaikan dengan anggaran yang ada,” ucapnya.

Perpanjangan kontrak nantinya akan dilaksanakan melalui test uji kompetisi dan penempatannya disesuaikan dengan skill/keahlian. ‘’Namun yang jelas, mereka yang kuran aktif tidak akan dipanggil lagi. Dan mengenai perekrutan akan dilihat kemampuan dan keahliannya, nanti akan dilakukan tes,” tuturnya.

En, salah seorang tenaga kontrak di Setda Merangin ketika dibincangi Koran ini mengaku pasrah dengan hal tersebut. ‘’Ya gimana lagi lah. Memang kontrak kita sampai bulan Oktober,” cetusnya.

Meski demikian dirinya masih berharap diawal 2014 nanti masih dipanggil dan menjadi tenaga kontrak lagi di Setda. ‘’Mudah-mudahan kita hanya di istrahatkan sementara waktu dan Januari nanti dipanggil kembali,” harapnya.

sumber: jambi ekspres

Berita Terkait



add images