iklan
KERINCI, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Kerinci hampir merampungkan tugasnya melakukan perekaman e-KTP untuk tingkat pemula di setiap SLTA dalam wilayah Kabupaten Kerinci.

Kadis Dukcapil Kerinci, Syafril Hayadi mengatakan, saat ini sebagian besar sekolah di Kerinci sudah melaksanakan perekaman e-KTP, seperti SMK, MAN serta SMA.

Dia menyebutkan, untuk tingkat SMA hanya tinggal tiga SMA yang belum selesai, yakni SMA Gunung Raya, SMA Batang Merangin dan SMA Sungai Tutung. “Untuk perekaman e-KTP untuk tingkat pemula hampir selesai kita laksanakan, yang belum hanya tinggal tiga SMA,” ungkapnya.

Syafril menambahkan, bahwa perekaman untuk tingkat pemula ini akan selesai tahun 2013 ini. “Sekolah yang belum akan selesai bulan Desember ini,” jelasnya.

Sedangkan, untuk perekaman e-KTP di Kecamatan, bagi warga yang belum melakukan perekaman tetap bisa melakukan perekaman. “Di Kecamatan tetap bisa melakukan perekaman,” ucapnya.

Soal banyaknya e- KTP milik warga yang hilang, dikatakan Syafril Hayadi, bagi warga yang e-KTP nya hilang bisa dicetak ulang dengan meminta keterangan kehilangan dari Kepala Desa. “Bagi E- KTP milik warga yang hilang tidak harus melakukan perekaman lagi, cukup dengan melaporkan ke Dukcapil dengan meminta surat keterangan hilang dari kepala desa yang menyatakan E-KTP hilang,” pungkasnya.

sumber: jambi ekspres

Berita Terkait



add images