MUARASABAK, Peltu Sekda Kabupaten Tanjab Timur, Sudirman, mengatakan 2014 Pemkab menjanjikan tidak akan ada lagi sekolah rusak di Kabupaten Tanjab Timur. Menurutnya Bupati sudah melakukan instruksi kepada Kepala Dinas (Kadis) terkait untuk merealisasikan keinginan Bupati. "Selain tidak ada lagi sekolah rusak fasilitas sarana prasarana juga harus cukup," ujarnya belum lama ini.
Dicontohkannya, bila ruang belajar kurang mencukupi, agar segera diakomodir oleh Kadis Pendidikan yang baru. Bupati juga meminta Kadis terkait untuk melakukan pendataan sekolah yang rusak itu. "Sekolah mana yang masih kekurangan dan memerlukan perbaikan," katanya.
Selain masalah sarana dan prasarana, lanjut Sudirman yang perlu diperhatikan lagi adalah masalah mutu dan kualitas guru yang mengajar. "Sarana dan prasarana yang baik harus diikuti kualitas guru yang mumpuni. Karena merupakan keberhasilan belajar mengajar," tegasnya.
Yang tidak kalah pentingnya adalah perbaikan rumah dinas guru yang berada didekat sekolah. Itupun harus menjadi catatan penting dinas terkait untuk mendatanya. "Supaya sama-sama nyaman. Guru ngajar enak, istrht juga enak," tandasnya. (sumber: jambi ekspres)