iklan
MUARA BUNGO, Jumlah korban banjir akibat hujan deras yang melanda Kabupaten Bungo semakin bertambah. Hingga Kamis (2/1), sebanyak delapan Kecamatan yang telah terdata terkena banjir. Diantaranya, Bathin III Ulu, Rantau Pandan, Muko-muko Bathin VII, Pelepat Ilir, Bathin III, Bungo Dhani, Pasar Muara Bungo, Bathin II Babeko.

Dari delapan Kecamatan itu, jumlah korban banjir sebanyak 1.962 Kepala Keluarga (KK) dengan jumlah jiwa kurang lebih 9.000 jiwa. Atas hal ini, terhitung kemarin, Pemkab Bungo langsung menetapkan tanggap darurat bencana di Kabupaten Bungo selama dua Minggu ke depan. “Mulai hari ini (kemarin, red) kita tetapkan tanggap darurat,” kata Bupati Bungo, H. SUdirman Zaini (SZ) kepada sejumlah wartawan usai menggelar rapat bersama instansi terkait, Kamis (2/1).

Untuk mengurangi beban para korban banjir, Pemkab Bungo telah menyiapkan bantuan dan akan didistribusikan kepada para korban banjir. Untuk tanggap darurat, sebanyak 100 ton beras dan makanan cepat saji lainnya. “Hari ini (kemarin, red) langsung kita distribusikan,” akunya.

Sedangkan longsor yang terjadi di sejumlah Kecamatan kemarin telah didatangkan alat berat oleh Dinas Pekerjaan Umum untuk melakukan perbaikan dan pembersihan tanah yang berserakan di jalan.  “Sebagian sudah selesai dikerjakan. Masyarakat juga sudah bisa melewatinya,” ujarnya.
--batas--
Hanya saja diakui oleh Bupati, Pemkab belum menginventarisir berapa kerugian materil yang diderita oleh Pemkab Bungo. Pemkab juga belum menghitung berapa sekolah, masjid dan sarana kesehatan yang ikut terkena banjir. “Kita fokus dengan warganya terlebih dahulu,” jelasnya.

Untuk bantuan sendiri, akan disalurkan terlebih dahulu kepada korban yang terdekat. Ditambahkannya, untuk membantu korban banjir, sebanyak 170 aggota Tim Reaksi Cepat (TRC) disiagakan di lokasi banjir.  Sejumlah kecamatan yang terkena banjir ditempatkan posko dan sejumlah personil.

Jumlah anggota ini disebutkannya cukup untuk membantu para korban banjir. Namun apabila dirasa kurang nantinya, Pemkab bakal merekrut mahasiswa maupun tambahan dari PMI dan Tagana. “Untuk saat ini ada 170 anggota disiagakan,” jelasnya.

Terkait dengan kesehatan saat banjir dan pasca banjir, Bupati mengaku telah mengintruksikan Dinas Kesehatan untuk membuka Puskesmas di wilayah banjir selama 24 jam. Karena, penanganan pasca banjir, juga menjadi konsentrasi Pemkab.

Kecamatan Terendam Banjir di Kab. Bungo

· Bathin III Ulu
· Rantau Pandan
· Muko-muko Bathin VII
· Pelepat Ilir
· Bathin III
· Bungo Dhani
· Pasar Muara Bungo
· Bathin II Babeko.

sumber: jambi ekspres

Berita Terkait



add images