iklan GUBERNUR CUP: Salah satu pertandingan Gubernur Cup 2014 di Stadion KONI 
Provinsi Jambi. Semi final ajang tahunan itu akan digelar Senin 
mendatang (20/01)
GUBERNUR CUP: Salah satu pertandingan Gubernur Cup 2014 di Stadion KONI Provinsi Jambi. Semi final ajang tahunan itu akan digelar Senin mendatang (20/01)
Tanjab Timur (Tanjabtim) memastikan satu tiket ke semifinal Gubernur Cup 2014 setelah dalam pertandingan kemarin menang tipis 1-0 atas tim tuan rumah Kota Jambi. Dengan kemenangan itu,  Tanjabtim berhasil merajai grup A dengan mengumpulkan 13  poin hasil dari 5 pertandingan.

Di babak semifinal yang akan dihelat besok (20/01),  Tanjabtim akan bertemu Bungo yang berhasil ke luar sebagai runner-up grup B mendampingi Kota Sungaipenuh sebagai juara grup B. Sungaipenuh sendiri akan ditantang oleh tim kuat lainnya yakni Tanjab Barat (lihat jadwa).

Lolosnya Tanjabtim sebagai juara grup A cukup dramatis. Pasalnya, hingga menit ke 85, anak-anak asuhan Hendra ini tak mampu menjebol gawang Kota Jambi yang notabenenya sudah tidak punya peluang lagi untuk lolos.

Namun demikian, semangat pantang menyerah, plus determinasi tinggi  yang ditunjukkan oleh tim dari Timur Provinsi Jambi itu, akhrinya membuahkan hasil. Memasuki 5 menit jelang bubaran, pemain bernomor punggung 14 Nurlizam, yang tidak terkawan mendapatkan peluang emas. Sontekannya pun berbuah menjadi gol. ‘‘Kita puas dengan point yang telah kita capai, termasuk permainan anak-anak hari ini (kemarin, red),’‘ kata Hendra.
--batas--
Menghadapi PS Bungo di semifinal, Hendra mengatakan, dirinya akan memperbaiki fisik pemain, dan tetap akan mengupayakan anak asuhnya bermain offensif. ‘‘Kita tetap otimis menatap. Anak-anak tetap akan kita intruksikan untuk bermain offensif menghadapi Bungo nanti,’‘ terangnya.

Sementara itu, dipertandingan lainnya yang mempertemukan Batanghari melawan Merangin dimenangkan oleh Batanghari dengan skor 1-0. Meski menang, Batanghari tetap tidak lolos ke babak semifinal, point Batanghari terpaut jauh dari Tanjabtim dan Tanjabbar yang telah memastikan ke babak semifinal.

Jadwal Semi Final
Senin 20 Januari 2014
Tanjabtim v Bungo Pukul 14.00 Wib
Sungai Penuh v Tanjab Barat Pukul 16.00 Wib

sumber: jambi ekspres

Berita Terkait



add images