iklan RAZIA: Satpol PP Sarolangun saat merazia siswa di SMK 4 sarolangun.
RAZIA: Satpol PP Sarolangun saat merazia siswa di SMK 4 sarolangun.
SAROLANGUN, Untuk mengurangi seringnya terjadi kenakalan remaja di kalangan siswa, Satpol PP Sarolangun melakukan razia di SMK 4 Sarolangun di Jalan A Manaf No 67 Kelurahan Pasar Sarolangun.

‘’Dalam razia, petugas berhasil menemukan beberapa telpon genggam milik siswa, dan beberapa laptop yang berisi film porno. Hanphone dan laptop langsung diamankan petugas,’’ sebut Kasatpol PP Sarolangun, Arsyad.

Sementara Kepala SMK N 4 Sarolangun, Yersukmini, memang meminta Satpol PP untuk melakukan razia. "Kami yang mengajukan permohonan, kami biasanya ada masuk sore dan pagi, sekarang pagi, biar lebih disiplin," katanya.

Saat ditanya masalah apakah ada siswa SMK 4 yang bekerja menjadi pemandu karaoke, Yersukmini mengatakan akan mengeceknya. "Saya sudah perintah guru, untuk mengecek, kalau ada kita proses," pungkasnya.

sumber: jambi ekspres

Berita Terkait