iklan Lima komisioner KPU Kota Jambi periode 2009-2014
Lima komisioner KPU Kota Jambi periode 2009-2014

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI - Mantan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jambi, Ratna Dewi, segera dicecar penyelidik Pidsus Reskrim Polresta Jambi. Ini dilakukan setelah pemeriksaan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) usai. 

Ini terkait dugaan penyimpangan dana pemutakhiran data di KPU Kota Jambi 2013, senilai Rp500 juta.

Kapolresta Jambi, Kombes Pol Kristono, melalui Wakasat Reskrim, AKP Deni Mulyadi, mengatakan hingga kini pihaknya masih melakukan pemeriksaan ulang terhadap seluruh PPK yang ada di Kota Jambi. 

"Masih kita lakukan penyelidikan lebih dalam lagi kepada PPK ini," ujar AKP Deni Mulyadi, kepada sejumlah wartawan, Rabu (5/11).

Menurutnya, pemeriksaan PPK membutuhkan waktu yang cukup lama, mengingat jumlahnya cukup banyak. Kendati demikian, kata Deni, pihaknya terus mempercepat pemeriksaan tersebut. 

"Pemeriksaan PPK ini sejak 30 Okteber yang lalu. Satu hari kita periksa ketua dan bendahara. Jadi pemeriksaan sampai 7 november mendatang," katanya.

(cr1)

 


Berita Terkait



add images