iklan Illustrasi
Illustrasi

JAMBIUPDATE.COM, SUNGAIPENUH-Iskandar (25), warga Desa Sandaran Galeh, Kumun Debai diduga dikeroyok oleh pemuda Tanjung Pauh hingga kritis Sabtu dini hari (08/11) sekitar pukul 01.00 Wib.

Kepala Desa Sandaran Galeh, Kecamatan Kumun Debai, Zuhri Sani,  saat dikonfirmasi jambiupdate.com Sabtu (08/11) mengatakan, pihaknya belum mengetahui secara pasti apa  yang menjadi penyebab pengeroyokan tersebut.

Dia dikeroyok saat melintas di Simpang Tanjung Pauh dari arah Debai. Saat itu korban mengendarai sepeda motor sendirian. Entah apa sebabnya, tiba-tiba saja korban dikeroyok hingga korban terjatuh dari sepeda motornya, jelas Kades.

Setelah terjatuh korban lalu dipukul menggunakan batu, sehingga kepalanya pecah.

Kepalanya pecah,  pungkasnya. Setelah itu, katanya, Iskandar kemudian dilarikan ke rumah sakit Mayjend H A Thalib Kerinci. Namun karena ia menderita luka cukup serius, ia akhirnya dirujuk ke salah satu rumah sakit di Padang  Sabtu dini hari sekitar pukul 02.00 Wib.

Pukul 2.00 dini hari dibawa ke Padang,  ucapnya.

(dik)


Berita Terkait



add images