iklan Illustrasi
Illustrasi
JAMBIUPDATE.COM, JAMBI - Kantor Pos Cabang Thehok, yang berada di Jalan Kol Pol M Taher Jambi, Sabtu (7/2) dibobol maling. Kerugian diperkirakan mencapai Rp29 juta.
 
Meski dibobol dua hari yang lalu, pembobolan itu baru diketahui Senin (9/2) pagi saat karyawan hendak masuk.
 
"Diperkirakan kejadiannya Sabtu. Sejumlah komputer serta perangkat lainnya lenyap dibawa maling," ujar Sumiyati kepala kantor pos tersebut kepada wartawan, Senin (9/2).
 
Dikatakannya, uang tunai sendiri diperkirakan hanya seratus ribu, karena hanya uang receh yang ada di dalam toples front liner (loket pelayanan) pelanggan. Sementara untuk dukumen penting kata Sumiyati tidak di ada yang hilang.
 
Kapolsek Jambi Selatan, Kompol Farouk Afero mengatakan, pihaknya saat ini masih melakukan penyelidikan. Berdasarkan olah TKP, diperkirakan terjadi Sabtu malam Jumat. 
 
"kita masih melakukan penyelidikan, kita belum tau berapa orang pelakunya. Kita masih selidiki," ujar Kompol Farouk Afero, kepada wartawan.
 
(cok)

Berita Terkait