iklan Illustrasi
Illustrasi

JAMBIUPDATE.COM, JAKARTA  Dell meluncurkan jajaran produk networking smart-managed switch X-series terbaru. Selain itu, ada pula pembaharuan jajaran produk N-series seperti Dell N1500 baru serta Nirkabel Dell Networking W-series.

Hal itu dilakukan guna memberikan keunggulan kompetitif dan kemampuan pengembangan jaringan secara fleksibel dengan biaya terjangkau kepada semua pelaku  binsis dari berbagai skala, khususnya skala kecil dan menengah.

Dell Networking X-Series merupakan jajaran produk smart web-managed switch 1 Gigabit Ethernet (GbE) dan 10 GbE yang dirancang khusus untuk UKM dengan fitur-fitur canggih sekelas enterprise berikut beragam konfigurasi fleksibel.

Pelanggan UKM bisa menikmati manajemen jaringan yang canggih tanpa harus membutuhkan dukungan TI profesional berkat adanya panduan lengkap dan dashboard yang bisa disesuaikan sehingga aktivitas konfigurasi, kalibrasi dan penyelesaian masalah dapat dilakukan dengan cepat dan akurat.

Di sisi lain, tersebarnya tenaga kerja global di sejumlah perusahaan telah memicu komputasi awan (cloud) dan mobile terus berkembang pesat hingga saat ini. Faktor tersebut juga ditambah dengan meningkatnya data analytics (analisa data) sehingga membuat perusahaan tidak dapat lagi menampung data dari para pekerjanya dan mengalami banjir data.

Produk yang telah kami luncurkan merupakan wujud dari komitmen kami membantu para pelanggan membebaskan diri dari paradigma jaringan internet lambat tutur General Manager, Enterprise Solutions Business Dell South Asia, Mak Chin Wah.

(mg2/jpnn)


Sumber: www.jpnn.com

Berita Terkait



add images