iklan

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI Madikwan (46), rumah tidak jauh dari lokasi Taman Rimba yang berada di Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi. Dia sudah bekerja di kebun binatang tersebut selama 14 tahun. Kini bertugas merawat dan member makan harimau.

Saya mulai bekerja disini tahun 2001, sampai sekarang, ujar Madikwan, Selasa (2/6).

Sudah berbagai hewan dirawatnya, mulai dari Beruang, Burung, Monyet, Landak, Tapir, Gajah, dan Harimau. Namun, khusus untuk harimau, dirinya sudah dua kali mendapatkan tugas merawatnya. Pertama 2007.

Tahun 2007 pernah juga. Sudah tu ditugaskan ke kurator. 2013 balik lagi ke perawatan Harimau, sampai sekarang, sebutnya.

Dia menyebutkan, saat ini di kebun binatang tersebut ada dua harimau Sumatera jenis kelamin betina. Diberi nama Uni dan Ayu. Keduanya merupakan harimau tangkaran. Sifat buasnya tidak terlalu tinggi. Terlebih lagi, setiap hari melihat keberadaan manusia disekitaran kandangnya.

Setiap pagi, pak Madik membersihkan kandang harimau. Untuk memberi makan sendiri dilakukan sore harinya. Makanan yang diberikan adalah daging segar, baik daging ayam, babi, maupun sapi. Diberikan satu ekor harimau, 5 Kg per hari. Ini sesuai dengan kebutuhan makanannya.

Selain memberi makan, kesehatan harimau sangat diperhatikan. Sebab, kecintaannya kepada binatang buas ini lebih dari sekedar bekerja dan mendapatkan upah. Menurutnya, harimau merupakan binatang yang harus dilindungi. Baginya masyarakat yang memburu dan membunuh raja hutan ini adalah tindakan yang tidak mementingkan untuk kelestarian, tapi untuk uang.

(pds)


Berita Terkait



add images